Dukung Ketahanan Pangan, Korcab XII DJA I Panen Labu dan Tebar Bibit Ikan

Mempawah, PUBLIKASI – Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) XII Laksamana Pertama TNI Agoeng MKS mendampingi Ketua Korcab XII Daerah Jalasenastri Armada (DJA) I Ny. Arietta Agoeng MKS dalam kegiatan panen labu dan menebar bibit ikan di Mako Lantamal XII Jl. Wajok Hilir km. 17 Mempawah Kalimantan Barat, Selasa (24/10/2023).

Program ketahanan pangan ini selaras dengan perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali untuk menjadi contoh dan teladan kepada masyarakat agar cepat beradaptasi terhadap tatanan kehidupan yang disinggung oleh Presiden RI Joko Widodo tentang masalah krisis pangan pada perayaan HUT ke-78 TNI.

Dalam kesempatan ini, Ketua Korcab XII DJA I didampingi Danlantamal XII secara simbolis memotong buah labu yang sudah ditanam sebelumnya, kemudian labu-labu tersebut akan diberikan kepada personel Lantamal XII dan didistribusikan kepada masyarakat lingkungan sekitar.

Selain itu dilaksanakan juga penebaran bibit ikan nila di kolam ikan Mako Lantamal XII yang kemudian akan dibudidayakan guna mendukung program ketahanan pangan di Lantamal XII.

Seperti diketahui, sejak dicanangkannya program ketahanan pangan oleh pemerintah dan pimpinan TNI serta TNI AL, Lantamal XII telah membangun budidaya ikan, labu, dan padi. Keberadaannya hingga saat ini masih berjalan dan dinilai berhasil oleh pimpinan.

(Andi Roesman Rola)

Leave a Comment!