Merauke, PUBLIKASI – Komandan Kodim 1707/Merauke Letkol Inf Eka Ganta Chandra, S.I.P. mengikuti kegiatan Bhakti Sosial (Baksos) dan Penanganan Pandemi Covid-19 di Kampung Bupul, Distrik Elikobel, Kabupaten Merauke.
Sebelum kegiatan Bhakti Sosial dan Penanganan Pandemi Covid-19 dimulai terlebih dahulu dilaksanakan pembentangan bendera Merah Putih raksasa yang dilakukan oleh personel Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 125/Si’mbisa dan masyarakat Kampung Bupul kemudian dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu Syukur.Jumat,( 11/09/2020).
Dalam awal sambutannya Danrem 174/ATW Brigjen TNI Bangun Nawoko yang diwakili oleh Kasrem 174/ATW Kolonel Inf Agustinus Dedy Prasetyo mengajak kepada seluruh peserta yang hadir untuk senantiasa memanjatkan puji syukur kehadirat Tuhan yang Maha Esa atas limpahan Rahmat dan Karunia-Nya sehingga kita dapat hadir mengikuti Bhakti Sosial dan Penanganan Pandemi Covid-19 dalam keadaan sehat walafiat.
”Kegiatan Bhakti Sosial dan Penanganan Pandemi Covid-19 ini diselenggarakan oleh Satuan Korem 174/ATW bersama dengan KPN CORP (PT. Agriprima Cipta Persada & PT. Agrinusa Persada Mulia) yang ada di Kabupaten Merauke dalam rangka memperingati HUT TNI Ke-75 Tahun 2020”. ucap Kasrem 174/ATW.
”Kegiatan Bhakti Sosial ini merupakan wujud nyata Sinergitas TNI dengan berbagai elemen masyarakat sehingga menjadi peran bersama dalam mencermati berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat, sehingga masyarakat akan lebih sejahtera dan maju”. jelasnya.
”Terima kasih banyak kepada semua hadirin dan tamu undangan yang telah hadir bersama-sama untuk mengikuti kegiatan Bhakti Sosial dan Penanganan Pandemi Covid-19 di Kampung Bupul Distrik Elikobel Kabupaten Merauke.
Sementara itu Bapak Muh Arief Chief Manager PT. ACP/APM mengucapkan terima kasih banyak kepada TNI yang telah menggandeng dan mengajak untuk menyelenggarakan kegiatan Bhakti Sosial dan Penanganan Pandemi Covid-19. ”Dirgahayu TNI Ke-75 Tahun 2020”.
Pada kesempatan yang sama Bapak Lupinus Kewamijae selaku Sekretaris Kampung Bupul mewakili seluruh masyarakat yang hadir mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI, PT. Agriprima Cipta Persada dan PT. Agrinusa Persada Mulia yang telah menyelenggarakan kagiatan Bhakti Sosial berupa pembagian paket sembako dan Penanganan Pandemi Covid-19 di Kampung Bupul.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Kasilog Korem 174/ATW Letkol Arm Ayi Yusa, Dansatgas Yonif 125/Si’mbisa Letkol Inf Junanda Pardosi, Kasipotdirga Disops Lanud J.A. Dimara Mayor Adm Arif W., Kepala Puskesmas Elikobel Veronika Mikiuw Amd. Kep. dan serta Kepala Distrik Elikobel Jimmy George Rohrohmana. (GILANGHARRY)