Jajaran Anggota Personel Koramil-01/Teluknaga, Gelar Giat Apel Pagi dan Berjemur Bersama di Makoramil

Banten,PUBLIKASI– Jajaran anggota personel Koramil-01/Teluknaga, gelar kegiatan apel pagi dan berjemur bersama di Makoramil, Kamis (08/04/2021).

Hal itu, dilakukan jajaran anggota Koramil – 01/Teluknaga dalam rangka pengecekan jumlah anggota personel, pengecekan kesiapsiagaan anggota personel, pengecekan kerapihan anggota personel, penyampaian evaluasi tugas anggota personel, penyampaian pelaporan perkembangan situasi di wilayah, serta penyampaian tugas anggota personel, yang telah di perintahkan oleh Dandim 0510 Tigaraksa.

Apel Pagi dan Berjemur Bersama di Makoramil

Saat dikonfirmasi oleh Irwan wartawan publikasi.com, lewat Whatsapp ke Danramil-01/Teluknaga Kapten CPM Djalaluddin Putra, Ia pun mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan untuk lebih mendisiplinkan jajaran anggota personelnya dalam bertugas dengan penuh rasa tanggung jawab sekaligus menguatkan imunitas tubuh anggotanya agar tidak mudah terserang maupun terjangkit penyakit Virus Covid-19 ataupun penyakit lainnya, ujarnya.

Disela-sela kegiatan tersebut, Danramil juga menyampaikan tugas-tugas pokok kepada jajaran anggota personelnya untuk dilaksanakan, diterapkan dan dipakai dalam bertugas memantau situasi di wilayah Koramil-01/Teluknaga agar selalu aman dan kondusif.

Lebih lanjut, Ia pun menambahkan, seluruh jajaran anggota personelnya yang akan bertugas dilapangan harus tetap mengedepankan dan menegakkan Protokol Kesehatan 5M ( Memakai masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan, Menghindari kerumunan, Mengurangi mobilitas), guna membantu program pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 yang masih mewabah di Indonesia, sekaligus memberikan himbauan ke masyarakat pentingnya melaksanakan Protokol Kesehatan. (Ipul)

Leave a Comment!