Perayaan Idul Fitri 1442 H Kabupaten Merauke Terapkan Protokol Kesehatan Secara Ketat

MERAUKE, PUBLIKASI – Perayaaan Idul Fitri 1442. H kota Merauke nampak lenggang, hal ini di sebabkan karena perayaan Idul Fitri saat ini dilakukan di tengah pandemi Covid 19 yang belum juga berakhir hingga saat ini, nampak di beberapa jalan poros dan juga jalan utama yang ada di kabupaten Merauke,13/05/2021.

Seperti halnya di kediaman wakil bupati Merauke, H. Riduwan ketika PUBLIKASI menyambangi kediaman pak wakil bupati Merauke ini, tak terlihat suasana open house, namun tampak hadir beberapa pejabat teras kabupaten Merauke diantara bupati Merauke, Dandrem 174/ATW, Dandim 1707, Kapolres Merauke, ketua DPRD, Muspida dan petinggi TNI POLRI, tokoh agama, katolik dan Kristen serta tokoh masyarakat dan juga tokoh adat yang datang silih berganti.

Hal ini memang di sengaja sehubungan dengan standar pemberlakuan Prokes itu sendiri, sehingga di lakukan pembatasan tamu yang masuk ke kediaman wakil bupati Merauke.

Wakil bupati Merauke H. Riduwan kepada PUBLIKASI mengatakan bahwa pembatasan orang keluar masuk ini memang di lakukan secara ketat sehubungan dengan penerapan dari prokes itu sendiri dimana pembatasan jumlah pengunjung.

” Iya mas memang untuk orang berkunjung kami batasi jumlahnya dan bergantian, tak lupa kami wajibkan mengunakan masker, mencuci tangan dan mengukur suhu tubuh serta jarak duduk, hal ini kami lakukan karena memang saat ini kita merayakan Idul Fitri ini bertepatan dengan atau masih berada di tengah pandemi Covid 19″ ujar wakil bupati,

Memang kondisinya sangat berbeda terutama bagi kita masyarakat Indonesia timur yang sangat menjunjung nilai-nilai Toleransi antar umat beragama dan silaturahmi, antara masyarakat Merauke yang perpaduan sukunya dari Sabang hingga Merauke itu berkumpul di Merauke sini yang sedari dari dulu memang sudah terjalin silaturahmi yang kuat diantara masyarakat Merauke yang ada disini

“Memang ini rasa sulit atau janggal namun beginilah kita orang Indonesia bagian timur , di mana toleransi kita disini sangat tinggi sekali, silaturahmi kita sangat baik sekali karena biasanya pada hari hari raya seperti ini menjadi momentum dimana saling mempererat hubungan silaturahmi, antar sesama masyarakat dengan masyarakat, pemerintah dengan masyarakat,pemerintah dan TNI-POLRI, dan ini sangat positif sekali terbukti sampai sekarang Merauke tetap aman dan kondusif” kata Riduwan.

Wakil Bupati Merauke juga mengharapkan kepada masyarakat Merauke, khususnya yang merayakan Idul Fitri maupun masyarakat Merauke yang akan melakukan silaturahmi kesanak saudaranya atau kerabat agar tetap dengan Prokes ketat .

“Sebagai Pemerintah daerah saya menghimbau agar masyarakat yang merayakan Idul Fitri dan yang akan mengunjungi keluarganya serta kerabat agar tidak lupa dengan Prokes, agar usai lebaran nanti tidak ada klaster baru dari Idul Fitri. Maka saya meminta agar anjuran Pemerintah wajib kita patuhi bersama, sesuai slogan bersama kau jaga saya, saya jaga kau kita pasti aman” pungkasnya. (Gilang Harry)

Leave a Comment!