Jakarta, PUBLIKASI — Ketua Umum Organisasi Posko Perjuangan Rakyat (Pospera), Mustar Bona Ventura Manurung bersama Ganjar Pranowo blusukan di Pasar Warakas Bahari) Tanjung Priok Jakarta Utara pada hari ini (24/6/2023).
Mustar mengatakan, kegiatan blusukan Ganjar ke pasar bertujuan agar Pak Ganjar sebagai bakal calon Presiden Pemilu 2024 mendatang mengetahui kondisi dan situasi pasar dan keadaan pedagang.
Diketahui, Pasar Bahari Warakas merupakan titik nol dikarenakan dahulu saat Jokowi mencalonkan Gubernur DKI Jakarta tahun 2012 juga melakukan hal yang sama. Pasar Warakas titik nol mengandung arti sebagai titik nol perjuangan, di titik nol ini Ganjar harus memang.
Kegiatan ini dihadiri pengelola pasar, pedagang pasar, karang taruna, dan lingkungan setempat.
Terkait dengan keberadaan Pospera, pada tahun 2023 ini usianya genap 12 tahun, dan sudah menyebar di 29 propinsi. DKI Jakarta sendiri adalah tonggak pertama di lahirkannya Pospera sejak Jokowi maju calon Pilkada DKI Jakarta.
Mustar Bona Ventura Manurung berharap, siapapun yang akan menjadi pemimpin dia harus tau orang yang akan dia pimpin, salah satunya adalah pedagang pasar, karna pasar banyak sekali persoalan dan banyak cerita.
Jhon salah seorang perwakilan pedagang mengharap agar para pedagang jangan di pungut bulanan dikarenakan terlalu membebani para pedagang, cukup dibebankan iuran saja seperti sedia kala yaitu per harinya dikenakan sebesar Rp 2000. Bila dipungut perbulannya 150 Rupiah pedagang merasa terbebani terlebih keadaan ekonomi saat ini begitu sulit, karena semenjak pandemi berkepanjangan 60% para pedagang tutup dikarenakan sepi pengunjung.
Para pedagang berharap, kedatangnya Ganjar Pranowo ke Pasar Warakas Tanjung Priok bisa menyelesaikan problema atas berbagai masalah yang dihadapi para pedagang saat ini.
(Novilia)