Eks Mensos Juliari Minta Maaf ke Jokowi dan Megawati

Jakarta, PUBLIKASI – Mantan Mensos Juliari Batubara meminta maaf kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Megawati Soekarnoputri saat membacakan nota pembelaan atau pledoi di sidang bantuan sosial (Bansos) Corona.

“Secara tulus saya ingin mengucapkan permohonan maaf sebesar-besarnya, kepada Presiden RI Joko Widodo atas kejadian ini, terutamanya permohonan maaf akibat kelalaian saya tidak melakukan pengawasan yang lebih ketat, terhadap kinerja jajaran di bawah saya, sehingga harus berurusan dengan hukum,” tutur Juliari, yang mengikuti sidang di Pengadilan Tipikor Jakarta, Jalan Bungur Besar Raya, Jakarta Pusat, Senin (9/8/2021), secara daring.

Juliari juga mengaku menyesal karena telah mencederai kepercayaan Megawati.

Kepada yang terhormat Ibu Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum PDI Perjuangan beserta jajaran DPP PDI Perjuangan di mana sejak tahun 2010 saya dipercaya sebagai pengurus DPP PDI Perjuangan, saya harus menyampaikan permohonan maaf secara tulus dan penuh penyesalan. Saya sadar bahwa sejak perkara ini muncul badai hujatan dan cacian datang silih berganti ditujukan kepada PDIP,” kata Juliari.*ristia

 

Leave a Comment!